Home » » Susunan Tata Surya

Susunan Tata Surya

Written By Coki Siadari on Kamis, 09 Juni 2016 | 23.39.00

Susunan Tata Surya | Tata surya disusun oleh matahari, planet-planet, dan satelit yang bergerak mengelilinginya. Tata surya beserta seluruh anggota penyusunnya tergabung dalam galaksi Bima Sakti atau Milky Way. Planet adalah benda langit yang tidak memiliki cahaya sendiri dan beredar mengelilingi matahari dengan lintasan tertentu . Lintasan atau garis edar planet disebut orbit. Misalnya, planet Bumi adalah planet ketiga dalam susunan tata surya dengan garis edar tertentu mengelilingi matahari. Benda langit yang mengikuti planet dinamakan satelit. Satelit beredar mengelilingi planetnya dan bersama-sama mengelilingi matahari.

Gambar Susunan Tata Surya
Gambar Susunan Tata Surya
Dalam susunan tata surya terdapat satu bintang (matahari) dan delapan planet (oleh para ahli astronomi, Pluto tidak lagi dimasukkan dalam kategori planet), antara lain:
  • Matahari: Matahari adalah pusat tata surya, artinya ada beberapa benda langit yang beredar mengelilinginya. Matahari adalah bintang paling dekat dengan Bumi. Seperti semua bintang, Matahari terbentuk dari awan gas dan debu yang mengerut. Unsur yang membetuk matahari adalah hidrogen, helium, nitrogen, karbon, dan unsur lain. Matahari memiliki diameter kira-kira 1,4 juta km.  Suhu dipermukaan matahari mencapai 6000 derajat C dan suhu bagian inti sekitar 15 juta derajat C.
  • Merkurius: Merkurius merupakan planet paling kecil dan paling dekat dengan matahari dalam susunan tata surya. Mempunyai garis tengah 4.862 km, suhu 600°C, dan jarak dengan matahari sekitar 58 juta km. Merkurius tidak memiliki satelit.
  • Venus: Venus mempunyai garis tengah sekitar 12.100 km dan jarak dengan matahari kira-kira 108 juta km. Suhu pada siang hari mencapai 500°C. Planet Venus disebut Bintang Fajar karena terlihat di sebelah Timur pada saat matahari terbit. Venus tidak memiliki satelit.
  • Bumi: Bumi adalah planet ketiga dalam susunan tata surya. Bumi merupakan planet yang memiliki kehidupan. Bumi diselimuti oleh atmosfer yang memiliki kandungan oksigen dan nitrogen yang berfungsi untuk melindungi bumi dan radiasi sinar matahari. Suhunya rata-rata sekitar 30 derajat Celcius dan garis tengah 12.750 km. Jaraknya dengan matahari kira-kira 150 juta km. Dua per tiga luas permukaan bumi tertutup oleh lautan. Bumi memiliki 1 satelit, yaitu Bulan.
  • Mars: Mars berwarna merah sehingga sering disebut Planet Merah dengan garis tengah sekitar 6.780 km dan jarak dengan matahari kira-kira 228 juta km. Mars memiliki lapisan atmosfer yang tipis. Pada siang hari suhu di planet Mars 30°C di bawah nol dan pada malam hari 70°C di bawah nol. Mars memiliki 2 satelit, yaitu Phobos dan Demos.
  • Jupiter: Planet terbesar dalam susunan tata surya adalah Jupiter. Jupiter mempunyai cahaya berwarna kekuning-kuningan dengan diameter sekitar 143.000 km dan jarak dengan matahari kira-kira 778 juta km. Atmosfer pada Jupiter banyak mengandung gas hidrogen dan helium. Jupiter memiliki 16 satelit. Satelit yang terbesar adalah Lo, Europa, Ganymoda, dan Callist, sementara satelit lainnya adalah Metis, Andrastea, Almayhea, Thebe, Leda, Himalia, Lysithea Elara, Aananke, Carme, Pasiphea, dan Sinope.
  • Saturnus: Planet terbesar kedua dalam susunan tata surya adalah Saturnus yang diameternya mencapal 120.000 km dan jaraknya dengan matahari kira-kira 1.428 juta km. Saturnus memiliki cincin dan kaya akan gas hidrogen dengan suhu 180°C di bawah nol. Saturnus memiliki 18 satelit. Satelit yang terbesar adalah Titan dan satelit lainnya Atlas, 1980 S27, 1980 S26, Euphemetheus, Janus, Mimas, Enceladus, Tethys, Telesto, Calypso, Dione, 1980 S5, Rhea, Hyperion, Lapetus, Phoebe, dan satu lagi belum ada namanya.
  • Uranus: Uranus berwarna hijau kebiru-biruan dan diselimuti oleh awan tebal. Diameternya 50.100 km, jarak dengan matahari 2.869 juta km, dan suhunya 180°C di bawah nol. Uranus memiliki 15 buah satelit, dengan 5 satelit paling besar, yaitu Miranda, Umbriel, Ariel, Oberon, dan Titania.
  • Neptunus: Neptunus mempunyai garis tengah 48.600 km dan jarak dengan Matahari 4.495 juta km. Suhu di permukaan 190°C di bawah nol. Neptunus mempunyal 8 buah satelit, dengan 2 satelit terbesar, yaltu Triton dan Nereid.
Sekian uraian tentang Susunan Tata Surya, semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar